Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2016

Ulasan Singkat Suku Etoro Papua Nugini

Gambar
Sebenarnya penulis sangat tertarik untuk membahas topik tentang suku etoro, namun referensi tentang suku ini sangat minim. Hanya sumber dari wikipedia dan beberapa blog lainnya. Tetapi cenderung pembahasan tentang adat kedewasaan yang paling banyak dibahas. Suku Etoro atau Edolo adalah suku yang berada di Papua Nugini. Diketahui bahwa Papua Nugini merupakan salah satu tetangga Negara indonesia yang berbatasan langsung. Wilayah suku Etoro meliputi lereng selatan Gunung Sisa, di sepanjang ujung selatan pegunungan tengah Nugini, di dekat Dataran Tinggi Papua. Ritual homoseksual Suku ini dikenal oleh para antropolog karena ritual homoseksualnya. Suku Etoro percaya bahwa laki-laki muda harus menelan sperma tetua mereka setiap harinya dari umur 12 hingga 17 untuk mencapai status pria dewasa. Etoro percaya bahwa setiap orang memiliki kekuatan kehidupan dan konsentrasi kekuatan kehidupan terbesar ada di dalam sperma. Kekuatan kehidupan ini berpindah ke orang lain melalui hubungan seksual. Pere...

Sejarah Asal Usul Gelar Andi Suku Bugis - Sulawesi Selatan

Gambar
Pada artikel sebelumnya saya sudah membahas mengenai adat dan senjata tradisional suku Bugis. Nah pada artikel kali ini kita akan masuk lebih dalam lagi dalam budaya suku Bugis. Yang akan kita bahas adalah asal usul Gelar Andi Suku Bugis. Secara umum gelar Andi biasanya ditujukan pada para bangsawan Bugis, atau mereka yang memiliki peran penting di masyarakat. Salah satunya adalah keturunan Raja. Kenapa bisa para bangsawan bugis bergelar Andi? Siapa yang memulainya dan alasannya kenapa? Yuk kita simak ulasannya dibawah ini. Sejarah Gelar Andi Bugis Versi 1 Nama Andi ini dimulai ketika 24 Januari 1713. Gelar ini dipakai pada semua keturunan hasil perkawinan Lapatau dengan keturuanan raja. Seperti: 1. Lapatau dengan putri Raja Bone sejati 2. Lapatau dengan putri Raja Luwu (yang bersekutu dengan kerajaan Gowa) 3. Lapatau dengan putri raja Wajo (yang bersekutu dengan kerajaan Gowa) 4. Lapatau dengan putri Sultan Hasanuddin (Sombayya Gowa) 5. Anak dan cucu Lapatau dengan putri Raja Suppa d...

5 Tradisi Berbahaya Yang Masih Dilakukan Dan Memakan Korban

Gambar
Di era modern ini, beberapa suku bangsa masih melestarikan adat istiadat mereka. Walaupun secara perlahan adat tersebut kadang mulai ditinggalkan. Di indonesia saja, masih bisa kita jumpai beberapa suku bangsa yang masih memegang tradisi mereka. Beberapa tradisi kadang terlihat aneh, bahkan terlihat mengerikan untuk dilakukan. Namun menurut suku-suku tersebut tradisi yang mereka lakukan memiliki tujuan tersendiri. Misalnya seperti tradisi meminta hujan, persembahan pada dewa dan lain sebagainya. Berikut dibawah ini adalah beberapa tradisi yang dilakukan untuk tujuan tertentu namun terlihat agak aneh dan kadang mengerikan. 1. Tradisi Mengundang Hujan Desa La Esperanza Meksiko Di Desa Nahua, Negara Bagian Guerrero, Meksiko terdapat tradisi yang dilakukan setiap bulan Mei. Puluhan ibu-ibu berkumpul dan berkelahi di lapangan desa hingga berdarah-darah. Tradisi ini dimulai dengan membentuk lingkaran besar. Setiap desa diwakilkan oleh wanita dan mereka akan berhadapan dengan wakil dari desa ...

Senjata Tradisional Jambi Badik Tumbuk Lada

Gambar
Senjata Tradisional Jambi Badik Tumbuk Lada. Badik Tumbuk Lada adalah salah satu senjata tradisional yang berasal dari Jambi. Badik ini merupakan senjata khas melayu yang ada di Sumatera dan Kepulauan Riau serta Semenanjung Melayu. Nama senjata ini sangat terkenal di kalangan masyarakat semenanjung melayu. Arti nama Badik Tumbuk Lada Arti dari nama senjata ini adalah 1. Badik Diambil dari kata serapan masyarakat Bugis yang artinya adalah senjata 2. Tumbuk Lado adalah sebuah bahasa Melayu yang berarti Tumbuk Lada Secara harfiah bahwa senjata tradisional ini biasa digunakan untuk mendukung kehidupan masyarakat Melayu di setiap harinya. Senjata khas Kepulauan Riau ini sangat persis dengan senjata tradisional dari Negara tetangga Malaysia. Bentuk Senjata tradisional ini berbentuk seperti badik khas dari Sulawesi hanya saja pada sarung Tumbuk Lada terdapat benjolan bundar yang dihias dengan ukiran pahat. Bagian sarungnya dilapis dengan kepingan perak yang diukir dengan pola-pola rumit. Sela...

Negara Yang Pernah Memberlakukan Tradisi Duel Dalam Menyelesaikan Masalah

Gambar
Dahulu di beberapa negara pernah menerapkan tradisi Duel untuk menyelesaikan masalah. Ketika suatu masalah tidak dapat ditemukan titik terangnya atau ada pihak yang dirugikan dari hasil keputusan musyawarah, biasanya mereka memilih duel sebagai solusinya. Jika diperhatikan cara ini sangatlah mengerikan dan bahkan memakan korban. Namun tradisi duel ini pernah diterapkan dibeberapa negara hingga akhirnya di berhentikan. Berikut dibawah ini adalah beberapa negara yang pernah menerapkan tradisi duel. Yunani Pada abad 19 di Yunani pernah ada tradisi duel menurut catatan sejarah. Duel tersebut merupakan sebuah solusi untuk menyelesaikan masalah dari dua orang yang terlibat. Uniknya duel ini tidak saling membunuh melainkan hanya melukai wajah. Mereka menggunakan sebuah pisau dan di awasi oleh semacam hakim. Hakim bertugas memutuskan siapa yang menang dan kalah. Siapa yang pertama melukai wajah lawannya akan dianggap sebagai pemenang. Dan pemenang duel akan dengan serta merta menyerahkan dirin...